(FIDANMOR SHOP)

MELAYANI PENGIRIMAN DELIVERY ORDER UNTUK WILAYAH BEKASI DAN SEKITARNYA DENGAN SYARAT DAN KETENTUAN YANG BERLAKU" H

INFORMASI

BERMAIN BONEKA

Bagi anak balita perempuan, mainan boneka lengkap dengan aksesoris rumahnya merupakan salah satu jenis mainan yang sebaiknya perlu dipersiapkan oleh orangtua agar sesuai dengan pola pengasuhan positif beda gender. Menurut salah seorang pakar tumbuh kembang anak dalam segi psikologis, pola pengasuhan beda gender justru diperlukan agar sesuai dengan posisi dan kedudukan anak ketika hidup bermasyarakat dan beranjak dewasa kelak di kemudian hari. Secara umum, banyak sekali pilihan mainan boneka yang bisa dipilih, mulai dari yang bisa berbicara atau bahkan mainan boneka yang bisa didandani ataupun digantikan baju sesuai dengan yang diinginkan. Apa saja manfaat mainan boneka ini?

 Kegunaan dan manfaat

Berikut beberapa kegunaan dan manfaat mainan boneka untuk balita perempuan usia 2-5 tahun sebagaimana diolah dari berbagai sumber, yaitu:
  • Kemampuan verbal. Ngomong sendiri ketika bermain boneka? Orangtua tidak perlu heran, karena berdasarkan sebuah penelitian yang pernah dilakukan, perempuan memang memiliki bakat untuk gemar ngomong ataupun senang berbicara dibandingkan lelaki. Jadi selain hal yang normal, bermain sambil ngomong sendiri pada boneka bermanfaat untuk meningkatkan dan mengasah kemampuan verbal balita. 
  • Sosialisasi. Bermain boneka bersama teman sebayanya lengkap dengan aksesoris rumah ternyata juga bermanfaat untuk melatih sosialisasi balita. namun mungkin yang perlu menjadi petrhatian adalah kemungkinan timbulnya konflik ketika sedang bermain. Hal ini merupakan hal yang wajar karena ego balita masih tinggi.
  • Permainan peran. Dengan bermain peran sebagai seorang ibu ataupun kakak yang merawat anak atau adiknya yang disimbolkan dengan boneka, secara tidak langsung akan menumbuhkan dan melatih rasa empati terhadap sesama atau mereka yang berusia lebih muda. Permainan peran ini juga berguna untuk melatih dan mengembangkan tanggung jawab sesuai dengan posisinya kelak ketika hidup dalam masyarakat.
Demikianlah beberapa kegunaan dan manfaat mainan boneka untuk balita perempuan usia 2-5 tahun yang sebaiknya perlu diketahui ortangtua. Berikan juga dukungan dengan berusaha menyediakan kelengkapan mainan boneka yang lain seperti mainan asesoris perawatan kecantikan agar daya imajinasi dan kreatifitas anak balita makin bertambah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.